STARSUNLEASH – Pada hari Sabtu, 11 November 2023, di Riyadh, Arab Saudi, di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Organisasi Kerja Sama Islam (OKI). Presiden Joko Widodo memberi tahu semua yang hadir bahwa serangan Israel bombardir juga mempengaruhi Rumah Sakit Indonesia di Jalur Gaza, yang didirikan untuk memberikan layanan kesehatan masyarakat.
“Di sisi lain, situasi kemanusiaan juga sangat memprihatinkan, rumah sakit Indonesia di Gaza Utara terus menjadi sasaran serangan Israel dan sudah kehabisan bahan bakar.” Ucap Jokowi di acara KTT OKI yang berlangsung di arab.
Jokowi juga meminta negara-negara anggota OKI untuk segera memulai perundingan damai mengenai situasi di Jalur Gaza. Selain itu, dia meminta semua pihak, terutama Israel, untuk mengikuti hukum Humaniter Internasional saat berperang.
“OKI harus menggunakan semua lini untuk menuntut pertanggungjawaban Israel terhadap kekejaman kemanusiaan yang telah dilakukan oleh negara tersebut.”
Hubungan kuat antara Indonesia dan Palestina telah ada sejak keduanya mendukung satu sama lain saat mencapai kemerdekaan. Saat Israel menyerang kota Gaza, Indonesia juga membangun rumah sakit untuk membantu masyarakat di sekitarnya.