Star Sun Leash BOLA Arab Saudi Ingin Menjadi Pusat Sepak Bola Internasional Dengan Proyek Ambisius

Arab Saudi Ingin Menjadi Pusat Sepak Bola Internasional Dengan Proyek Ambisius

https://starsunleash.com/

Kedatangan Cristiano Ronaldo ke klub sepak bola Arab Saudi pada Januari 2023 sebagai awal proyek ambisius Arab Saudi.

STARSUNLEASH – Kedatangan Cristiano Ronaldo ke klub sepak bola Arab Saudi pada Januari 2023 sebagai awal proyek ambisius Arab Saudi. Negara Arab Saudi ingin menjadi pusat sepak bola internasional dengan proyek ambisius, salah satunya melalui liga Arab Saudi. Cristiano Ronaldo mendapatkan kontrak berdurasi 2,5 tahun dengan nilai lebih dari USD 400 juta atau sekitar Rp 6,09 triliun (asumsi kurs 15.248 per dolar Amerika Serikat).

Hal ini membuka pintu bagi bursa transfer musim panas yang mencengangkan karena liga Saudi merekrut beberapa nama besar dalam olah raga ini. Karim Benzema adalah pemain besar berikutnya pada Juni ketika ia pindah dari Real Madrid ke Al Ittihad yang berbasis di Jeddah. Demikian mengutip dari laman STARSUNLEASH , Selasa (29/8/2023).

Sejak itu, sejumlah nama terkemuka termasuk Sadio Mane, Riyad Mahrez, Jordan Henderson, N’Golo Kante telah pindah dari liga Eropa ke liga Arab Saudi. Selama musim panas, Liga Arab Saudi menghabiskan lebih banyak USD 850 juta atau sekitar Rp 12,96 triliun (asumsi kurs dolar Amerika Serikat terhadap rupiah di kisaran 15.247) untuk biaya transfer guna memperoleh pemain asing.

Dengan kucuran dana itu menjadikan liga Arab Saudi menjadi pembelanja tertinggi kedua setelah liga Inggris. Kucuran dana itu belum termasuk gaji menggiurkan yang ditawarkan untuk memikat pemain-pemain yang sebagian besar berasal dari liga top Eropa Menurut Chief Financial Officer liga Arab Carlo Nohra, hal ini bukan hanya terjadi sekali saja.

Pemerintah Arab Saudi telah memberikan komitmen untuk mendukung liga itu secara finansial hingga mencapai tujuannya menjadi salah satu liga terbaik di dunia dalam hal pendapatan dan kualitas. Liga Arab Saudi bertujuan bersaing dengan liga Inggris dan La Liga.

Related Post

Sinisa Mihajlovic Akui Kualitas Aston Villa: Sebuah Pengakuan yang Patut DiperhatikanSinisa Mihajlovic Akui Kualitas Aston Villa: Sebuah Pengakuan yang Patut Diperhatikan

starsunleash.com – Pada tanggal 22 Oktober 2024, pelatih tim sepak bola Bologna, Sinisa Mihajlovic, telah mengungkapkan pengakuan mengenai kualitas tim Aston Villa. Dalam sebuah wawancara setelah pertandingan, Mihajlovic menyatakan bahwa

PSBS Biak Numfor Lakukan Comeback Dramatis, Bungkam Semen Padang dengan Skor 2-1 di Liga 1PSBS Biak Numfor Lakukan Comeback Dramatis, Bungkam Semen Padang dengan Skor 2-1 di Liga 1

starsunleash.com – Pertandingan pekan kesembilan Liga 1 Indonesia 2024/2025 berlangsung seru dan penuh dengan aksi menarik, terutama pada laga antara PSBS Biak Numfor dan Semen Padang. Pertandingan ini berlangsung di